
Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto Terima Kunjungan Kerja Dinas Kominfo Kabupaten Purworejo
Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Mojokerto menyambut hangat kunjungan kerja Dinas Kominfo Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. Usai disambut Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto, Ardi Sepdianto, pertemuan dilanjutkan dengan ajang diskusi di ruang Command Center, Selasa (2/8).
"Selamat datang teman-teman dari Kabupaten Purworejo di Kabupaten Mojokerto," ungkap Ardi Sepdianto menyambut Rahayu Slamet, Kabid Teknologi Informatika Statistik dan Persandian (TISP), Liliana Yuni Kristiani, Kabid Pengembangan Kota Cerdas (PSC) bersama rombongan Dinas Kominfo Kabupaten Purworejo.
Berdasarkan surat yang telah dilayangkan Dinas Kominfo Kabupaten Purworejo sebelumnya, kunjungan tersebut bermaksud untuk sharing terkait pelayanan Call Center 112 serta Satu Data Palapa milik Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto. Hal itu dibenarkan Rahayu Slamet, Kabid TISP saat berbincang dengan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto.
"Terima kasih kami sudah diterima di Kabupaten Mojokerto. Harapan kami datang ke sini bisa belajar terkait Call Center 112, kami sudah coba-coba mulai tahun kemarin, baru tahun kemarin kami trial. Satu tahun kemudian kita uji coba kemudian di tahun ini kami sewa aplikasi. Kita nanti juga akan pelajari statistik, kita ingin belajar melalui Satu Data Palapa," ujar Slamet.
Dalam kesempatan ini, Ardi Sepdianto menjelaskan secara umum pelayanan Call Center 112 yang telah dimiliki Kabupaten Mojokerto.
"Call Center 112 ini baru tahun ini ada, kami masuk list kabupaten/kota ke 13 di Jatim di yang sudah punya Call Center 112. Launching kami 29 Maret 2022 lalu. Call Center ini memang kita buat dalam rangka untuk mendukung indikator smart city, yakni smart living. Warganya agar tidak khawatir jika terjadi gangguan darurat. Tagline kami Surya Mojo Siaga," jelasnya.
Ardi menambahkan, fitur pelayanan yang ada di Call Center 112 Kabupaten Mojokerto saat ini adalah penanganan Penerangan Jalan Umum (PJU) yang padam, penanganan Kecelakaan, penanganan gangguan keamanan umum dan masyarakat, penanganan hewan buas, penanganan kebakaran, pelayanan ambulans, pengaduan KDRT, penanganan kesejahteraan sosial, penanganan pohon tumbang dan penanganan tindak kriminalitas.
"Penanganan-penanganan kondisi tersebut tentunya kami lakukan dengan kolaborasi bersama stakeholder. Baik dari unsur pemerintah, kepolisian dan PMI," imbuhnya.
Dalam kesempatan ini, Ardi juga menjelaskan Satu Data Palapa secara umum kepada rombongan Dinas Kominfo Kabupaten Purworejo. "Satu Data Palapa ini, sudah terintegrasi dengan Satu Data Indonesia. Saat ini kami juga lagi mengembangkan portal satu data kami. Ini juga mendukung indikator indeks SPBE, pelayanan data terbuka," bebernya.
Usai berbincang dengan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto, rombongan Dinas Kominfo Kabupaten Purworejo selanjutnya berdiskusi terkait teknis Pelayanan Call Center 112 dan Satu Data Palapa bersama Kabid Komunikasi Informasi Publik dan Kabid Statistik Dinas Kominfo Kabupaten Mojokerto. (Khl;Foto:Luq;Mki;Tik/Ar).