Tambah Satu Orang, Pasien Positif Covid-19 Kabupaten Mojokerto Jadi 30
Diskominfo Kabupaten Mojokerto - Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto kembali mencatat adanya tambahan pasien terkonfirmasi Covid-19. Update per Rabu 27 Mei 2020, pasien positif Covid-19 di Kabupaten Mojokerto bertambah satu orang. Hal itu disampaikan juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Mojokerto, Ardi Sepdianto, Rabu (27/5) malam. Menurutnya, tambahan satu orang pasien terkonfirmasi positif Covid-19 kali ini berasal dari Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto. "Hari ini pasien terkonfirmasi positif Covid-19 bertambah satu orang. Seorang perempuan berinisial A usia 23 tahun, warga asal Desa Pacing, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto," ungkapnya. Ardi menjelaskan, A adalah seorang pegawai di Rumah Sakit Univeristas Airlangga (Unair) Surabaya. "Pasien A adalah pegawai RS Unair, dia tinggal di Surabaya, di rumah kost," jelasnya. Belakangan ini, lanjut Ardi, pasien A sempat pulang ke rumahnya yang berda di Desa Pacing pada 23 Maret lalu. Sementara sample untuk uji swab pasien A diambil pada 22 Mei kemarin di RS Unair Surabaya. "Pihak RS Unair melaksanakan pengambilan sample untuk uji swab kepada para tenaga medis di sana, termasuk pasien A ini. Itu dilakukan pihak RS Unair sebagai langkah kewaspadaan," tuturnya. Hasil uji swab pasien A yang telah diambil pada 22 Mei kemarin itu kemudian baru keluar hasilnya pada 27 Mei. "Hasil swab pasien baru keluar hari ini, hasilnya positif terkonfirmasi Covid-19. Menindaklanjuti hal itu, pasien A kini menjalani isolasi mandiri di Surabaya," tandasnya. Untuk diketahui, dengan adanya tambahan satu pasien pada Rabu, (27/5) ini, jumlah total pasien positif terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Mojokerto ada 30 orang. Sementara 27 pasien saat ini masih menjalani perawatan medis, dua pasien telah dinyatakan sembuh, dan satu pasien meninggal dunia. (Khl/Ar).